Resto dengan konsep Rumah Makan dan Pemancingan Keluarga, menghadirkan suasana pemandangan yang asri dengan area duduk tertata estetik, dihiasi lampu-lampu dan taman yang cocok untuk swafoto. Dilengkapi kolam pemancingan, arena bermain anak, serta terapi ikan, RM Mangga menjadi tempat yang membuat pengunjung betah berlama-lama. Tempat ini juga nyaman dijadikan lokasi kerja santai bagi Anda yang ingin sejenak keluar dari rutinitas kantor.
Selain itu, tersedia aula yang dapat digunakan sebagai ruang meeting serta menyediakan oleh-oleh khas Indramayu. RM Mangga juga mengajak para UMKM untuk memasarkan berbagai produk jajanan unggulan mereka di sini.
Berlokasi strategis di Jalan Raya Pantura By Pass Ujungaris Widasari Indramayu, RM Mangga menjadi pilihan tepat bagi masyarakat Indramayu dan sekitarnya, termasuk para pengendara yang melintas, pekerja industri, hingga buruh, untuk menikmati hidangan khas Indramayu dan Sunda yang disajikan dengan iringan alunan musik tradisional.
✨ Menariknya lagi, bagi pengunjung yang datang menggunakan sepeda motor Honda, kini bisa merasakan kemudahan layanan digital melalui aplikasi Daya Auto. Dengan Daya Auto, Anda dapat menikmati berbagai promo menarik, mengumpulkan poin reward, hingga mendapatkan informasi servis motor dengan lebih praktis. Nongkrong santai sambil tetap terkoneksi dengan kebutuhan kendaraan Anda? RM Mangga tempatnya!
RM Mangga juga menyediakan tempat untuk berbagai acara seperti:
Jam Operasional RM MANGGA:
Minggu – Jum’at : 11.00 s/d 20.00 WIB
Sabtu : 11.00 s/d 21.00 WIB
📌 Yuk, ajak keluarga, rekan kerja, dan sahabat untuk menikmati suasana nyaman RM Mangga, sambil manfaatkan kemudahan dan promo seru dari Daya Auto!

